Kursus yang tersedia

Pemanfaatan Raspberry Pi (FREE)

Pemanfaatan Raspberry Pi (FREE)

Raspberry Pi adalah komputer berukuran kecil yang memiliki ukuran seperti kartu atm yang dapat Anda hubungkan ke tv atau layar komputer dan keyboard. Komputer mini ini menggunakan teknologi processor ARM dapat dijadikan mini PC, Router mini, SetTopBox, "otak" Robot dan gadget lainnya.

Perangkat ini adalah komputer kecil yang mumpuni, dapat digunakan untuk proyek elektronik dan dapat melakukan banyak hal layaknya PC desktop atau komputer Anda. Seperti menjalankan program perkantoran untuk membuat laporan, membuat dokumen, browsing internet bahkan memainkan permainan. Selain itu alat ini juga dapat memutar video beresolusi tinggi.

Internet of Things (IoT) (FREE)

Internet of Things (IoT) (FREE)

Disini akan mempelajari segala macam mengenai Internet of Thing (IoT) yang merupakan sebuah konsep dimana suatu objek yang memiliki kemampuan untuk mentransfer data melalui jaringan tanpa memerlukan interaksi manusia ke manusia atau manusia ke komputer. IoT telah berkembang dari konvergensi teknologi nirkabel, micro-electromechanical systems (MEMS), dan Internet.

A Things” pada Internet of Things dapat didefinisikan sebagai subjek misalkan orang dengan monitor implant jantung, hewan peternakan dengan transponder biochip, sebuah mobil yang telah dilengkapi built-in sensor untuk memperingatkan pengemudi ketika tekanan ban rendah. Sejauh ini, IoT paling erat hubungannya dengan komunikasi machine-to-machine (M2M) di bidang manufaktur dan listrik, perminyakkan, dan gas. Produk dibangun dengan kemampuan komunikasi M2M yang sering disebut dengan sistem cerdas atau “smart”. Sebagai contoh yaitu smart kabel, smart meter, smart grid sensor.


Internet Safety (FREE)

Internet Safety (FREE)

Internet Safety atau Internet Sehat atau Cyber Safety adalah sebuah bentuk keamanan saat mengakses internet. Seperti yang kita ketahui bahwa segala jenis kejahatan sekarang bisa terjadi dengan melalui jaringan internet, untuk itulah keamanan internet menjadi salah satu hal yang penting.

Di seluruh dunia dan beberapa Negara besar dunia merayakan, memperingati internet safety ini pada bulan Februari setiap tahunnya. Negara maju sangatlah concern dengan keamanan dalam mengakses internet sehingga mereka benar-benar melakukan edukasi kepada setiap generasi terutama anak-anak dan anak muda.

Jaringan Komputer (FREE)

Jaringan Komputer (FREE)

Dalam kuliah ini peserta akan diajarkan skill / pengetahuan praktis untuk mengoperasikan bahkan membuat sendiri jaringan komputer seperti Internet. Pengetahuan ini sangat dibutuhkan bagi mereka yang berkecimpung dalam bidang jaringan, operator telekomunikasi maupun administrator di kampus atau enterprise / perusahaan.

Di awali dengan berbagai konsep yang mendasari jaringan komputer maupun berbagai pengalamatan yang ada di jaringan, secara perlahan di perkenalkan pengetahuan praktis untuk mengkonfigurasi peralatan jaringan, baik secara real maupun menggunakan simulator jaringan seperti GNS3 untuk berbagai jenis router seperti Mikrotik, Cisco dan Juniper.